Model Pembelajaran Oh...oh...Siapa Dia

11. Model pembelajaran Oh…oh…Siapa Dia 
adalah menebak nama tokoh, pahlawan, penemu, alim ulama, cerdik pandai dengan menyebutkan ciri-ciri, watak dan kebiasaan seseorang dalam aktivitasnya sehari-hari yang berpengaruh kepada orang banyak

Langkah-langkah

  1. Setiap siswa mencari teman satu orang untuk membantu dirinya menebak pertanyaan oh…oh…siapa dia
  2. Setelah ia dapatkan, mereka berdua maju ke depan untuk kartu yang telah disediakan oleh guru
  3. Ada 6 kartu yang masing-masing terdiri dari angka 6, 7, 8, 9, 10
  4. Setelah semua siswa mengambil kartu, guru kembali memanggil perwakilan untuk mengambil kertas gulungan yang isinya adalah nomor undian peserta siapa melawan siapa. Artinya jika nomor yang ia dapatkan sama, maka merekalah yang akan diadu
  5. Siswa yang akan diadu pertama kali adalah siswa yang mendapatkan angka yang terkecil
  6. Kemudian guru menjelaskan ciri-ciri, watak dan kebiasaan seseorang dalam melakukan aktivitas sehari-hari, dalam penjelasan ini siswa yang ditunjuk langsung menjawab
  7. Apabila jawaban itu benar, maka mendapatkan modal 10 dan ia berhak menentukan nilai (lihat keterangan poin 3)
  8. Salah satu kartupun dipilih, diacungkan kepada lawan, sementara lawan boleh mengimbangi ataupun lebih rendah. Konsekwensinya jika pertanyaan oh..oh…siapa dia bisa dijawab, maka kartu yang diimbangi tadi menjadi milik pemenang, maka bertambahlah nilai atau angka perolehan
  9. Tetapi jika sebaliknya mampu dijawab lawan maka angka pemenang milik lawan (double) perolehannya
  10. Pemenangnya adalah siapa yang memperoleh angka yang tertinggi

0 Response to "Model Pembelajaran Oh...oh...Siapa Dia"

Post a Comment