Cahaya yang membekas pada orang sekitar Rosulullah

Ini merupakan bukti kesempurnaan bentuk tubuh Rosulullah SAW yang diciptakan oleh Allah, bahkan nurnya mampu meredupkan cahaya matahari dan bulan. Ia satu diantara Rosul yang memilki banyak kelebihan dan keistimewaan yang tidak dimiliki oleh nabi maupun rosul lainnya dalam sejarah.
Sebagaimana yang diriwayatkan oleh Bukhori dari Anas r.a. ia berkata, “Ada dua orang sahabat nabi SAW keluar (pulang) dri hadapan nabi SAW (setelah ia mendengarkan sabda dari beliau). Di tengah malam yang gelap gulita, keduanya bagaikan lampu yang menyinari jalan dihadapannya (sehingga keduanya berjalan di tengah malam tanpa rasa takut tersandung dan tersesat jalan). Tatkala keduanya terpisah di perempatan jalan maka masing-masing setiap seorang bersinar (tubuhnya) sampai tiba di tempat keluarganya.
Padahal sebelumnya, kedua sahabat ini datang ke majlis Rosulullah SAW, tidak bersinar. Kemudian setelah berkumpul dengan Rosulullah dalam satu majlis maka dirinya terkena pantulan cahaya Rosulullah sampai pulang ke rumahnya.
Disinilh letak mukjizat Rosulullah yang mampu memberikan pantulan cahaya kepada orang lain dari dirinya. Mustahil hal ini terjadi  pada manusia umumnya, jangankan memberikan sinar kepada orang lain, tubuhnya sendiripun mustahil bersinar. Keajaiban ini hanya diberikan Allah kepada hambanya yang dikasihani dan dirahmati yaitu Rosulullah SAW.


0 Response to "Cahaya yang membekas pada orang sekitar Rosulullah"

Post a Comment